MUQADDIMAH
Puji syukur
Alhamdulillah, atas segala berkah, rahmah dan hidayah serta innayah-Nya, Dalam
upaya menjawab perkembangan zaman di masa depan, khususnya di wilayah Desa
Sukapura, dibutuhkan lembaga keagamaan
yang terprogram baik, maka Yayasan Al-Hikamus Salafiyyah mendirikan Madrasah
Diniyyah Takmiliyyah Al-Hikamus Salafiyyah. Hal ini dikuatkan dengan diterbitkannya
surat izin operasional dari Kementrian Agama Kabupaten Bandung pada
tanggal 31 juli 2007 dengan
nomor SK Kd.10.4/IV/PP.00.8/467/2007 dengan nomor statistik Madrasah (NSM) : 311.2.32.04.272
Diakui atau tidak, perkembangan zaman yang terjadi sekarang ini telah
membuat anak-anak pada masa kini telah semakin meninggalkan pendidikan agama
dalam kehidupan sehari - harinya.
Namun ditengah berbagai kesulitan yang ada kami tak pernah berhenti
berharap bahwa keberadaan Madrasah Diniyah Al-Hikamus Salafiyyah mampu memberikan warna
tersendiri dalam kehidupan masyarakat, dimulai dari yang terkecil, memberikan
pendidikan akhlak kepada para santri, melatih jiwa kepemimpinan, serta berbagai
pendidikan dasar ilmu keagamaan yang insyaallah akan berguna bagi perkembangan
mereka di masa depan.
Demikianlah sekilas
tentang Madrasah Diniyah Al-Hikamus Salafiyyah, semoga dari
tulisan yang sangat singkat ini semakin membuka wawasan kita akan pentingnya
pendidikan agama bagi putri/putri kita.
VISI :
Menjadikan Madrasah Diniyah Al Hikamus Salafiyyah sebagai tempat Tafaquh
Fid-Din dan Publik Servis yang mengedepankan pencitraan ajaran agama Islam yang
Rohmatan Lil ‘Alamin serta meningkatkan Sumber Daya Manusia yang Bertaqwa
Cerdas, Kreatif, Inofatif sebagai kader Islam.
MISI :
Ikut
serta menyelenggarakan pendidikan, pengajaran dan mengembangkan agama Islam
guna membentuk kepribadian seorang muslim sebagai kader Islam yang utuh,
berwawasan luas yang memadukan antara ilmu, dan amal.
TUJUAN MADRASAH AL HIKAMUS SALAFIYYAH
1. Madrasah Diniyyah Takmiliyah
Al Hikamus Salafiyyah mempersiapkan generasi Muslim yang kaffah, berahlaqul
karimah, cakap dan terampil, percaya diri dan berguna bagi nusa bangsa dan
agama.
2. Memberikan bekal
kemampuan dasar agama islam kepada siswa untuk mengembangkan kehidupan sebagai
pribadi muslim yang beriman, bertaqwa dan beramal sholih serta berahlaq mulia.
3. Membina santri agar
memiliki pengalaman, pengetahuan, ketrampilan beribadah dan sikap terpuji yang
berguna untuk pengembangan pribadinya.
4. Memiliki pengetahuan
dasar tentang gramatika bahasa Arab sebagai alat untuk memahami ajaran agama
islam.
BAI’AT DT AL HIKAMUS
SALAFIYYAH
Sebagai
pernyataan selaku muslim, bai’at Madrasah Diniyyah Al Hikamus Salafiyyah adalah
“dua kalimah syahadat “ yang berbunyi :
“Asyhadu
Anlaa i laaha Illallaah.
Wa Asyhadu Anna Muhammadar Rasulullah”
Artinya
: Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan
selain Allah. Dan aku bersaksi bahwa
Nabi Muhammad utusan Allah
(I
declare that there is no God but Allah. And I declare that Prophet Muhammad is
Allah’s Messenger)
MOTTO :
Motto Madrasah
Diniyyah Al Hikamus Salafiyyah
1. Motto Umum:
AI-Quran dan Al Hadits
Inspirasi Kemajuan umat.
2. Motto Khusus :
Man jadda wa jada.
(Barang siapa yang
sungguh-sungguh akan menui hasil)
WAKTU KEGIATAN
BELAJAR MENGAJAR:
Hari Senin s.d.
jumat
Dari pukul 14.00 s.d pukul 20.00
(Waktu belajar disesuaikan dengan kegiatan
sekolah dasar)
KURIKULUM
Kurikulum Acuan DT Al-Hikamus Salafiyyah adalah Kurikulum yang diberikan oleh Kementrian Agama Kabupaten Bandung ditambah
dengan materi muatan lokal Yayasan,
MATA PELAJARAN YANG DI AJARKAN
1. Al-Quran 6. Tajwid
2. Al- Hadits 7. Tarikh Islam/S K I
3. Fiqih 8. Bahasa Arab
4. Aqidah 9. B T Q
5. Akhlak 10.
Nahwu & Shorof
“ Dan hendaklah takut kepada Alloh orang-orang yang
seandainya meninggalkan dibelakang mereka anak-anak yang lemah, yang mereka
khawatir terhadap kesejahteraan mereka. Oleh
sebab itu hendaklah mereka bertakwa kepada Alloh dan hendaklah mereka mengucapkan
perkataan yang benar.”
Sekretariat :
Jl. Adhyaksa 1 No 4 RT 1 RW 5
Desa Sukapura Kec. Dayeuhkolot
semoga menjadi wadah untuk mengembangkan santri, melahirkan generasi islam, yg melajutkan ajaran para salaf sholih amin
BalasHapus